24 Jenis Buah yang Baik Bagi Tubuh


Bijaklah memilih makanan supaya tubuh senantiasa sehat dan terlindung dari penyakit. Demikian pula halnya dengan memilih buah-buahan. Para pakar nutrisi telah mengelompokkan beberapa buah yang dianggap sebagai "buah super".


Keri Glassman, pendiri NutritiousLifeMeals.com serta penulis buku Slim Calm Sexy Diet, mengatakan, agar buah-buah "super" ini terasa manfaatnya maka sebaiknya dikonsumsi secara langsung, bukan olahan. Saat Anda selesai membeli, segeralah makan buah yang masih dalam kondisi segar. Para ahli menyarankan, makanlah buah-buah super berikut ini sebanyak 5-9 porsi dalam sehari.
1. Acai berry
Buah ini memiliki kandungan antioksidan tinggi dibandingkan buah berry lainnya. Namun, buah ini sulit didapatkan dalam kondisi segar karena asalnya dari Brasil. Untuk itu, saran Glassman, Anda dapat menggunakan acai berry yang diolah berbentuk bubuk kemudian dicampur pada smoothie.
2. Apel
Apel adalah buah kaya serat. Pada bagian kulitnya baik apel warna merah maupun hijau memiliki kandungan quercetin, yang membantu melindungi Anda dari penyakit jantung dan alergi. Sebuah studi dari St George Hospital Medical School di London menemukan bahwa orang yang makan lima atau lebih buah apel memiliki fungsi paru-paru lebih baik.
3. Alpukat
Alpukat memiliki kandungan lemak tak jenuh yang dapat membantu menurunkan kolesterol jahat pada tubuh, sekaligus meningkatkan jumlah kolesterol baik. Lemak sehat dalam alpukat membantu penyerapan beta karoten dan likopen yang penting untuk kesehatan jantung.
4. Pisang
Buah pisang memiliki kandungan kalium yang membantu menurunkan tekanan darah Anda. Pisang adalah salah satu sumber karbohidrat sehat yang membantu meningkatkan metabolisme.
5. Blackberry
Blackberry merupakan buah kaya antioksidan. Menurut USDA, buah ini kaya polifenol yang dapat membantu mencegah penyakit jantung, kanker, dan osteoporosis.
6. Blueberry
Menurut penelitian, kadar flavonoid tinggi pada blueberry membantu menjaga fungsi otak seiring pertumbuhan usia. Tentunya bila dikonsumsi secara teratur. Wanita yang mengonsumsi blueberry mengalami perlambatan penuaan 2,5 tahun. Buah ini juga kaya mangan yang penting dalam proses metabolisme sehingga membuat Anda tetap langsing dan berenergi.
7. Blewah
Untuk mendapatkan kulit cerah dan lebih muda, coba pertimbangkan buah satu ini. Masuk dalam kategori buah super, karena blewah memiliki kandungan vitamin A berikut turunannya yang dapat meningkatkan reproduksi sel pada tubuh.
8. Buah Ceri
Ceri kaya akan antioksidan yang dapat mengurangi peradangan, trigliserida rendah, dan mengurangi kolesterol. Dalam penelitian terbaru di University of Michigan, ditemukan bahwa ceri dapat menurunkan peradangan pembuluh darah sampai 50 persen. Ceri juga baik untuk menurunkan berat badan dan kadar kolesterol.
9. Jeruk nipis
Baik jeruk nipis maupun jeruk keprok adalah buah sarat vitamin C. Vitamin C ini dapat memperbaiki kerusakan pada tubuh akibat paparan sinar matahari, mengatur kelenjar minyak, bahkan mencegah bintik-bintik tanda penuaan.
10. Cranberry
Buah ini sangat bersahabat terutama untuk perempuan. Cranberry dapat mencegah infeksi saluran kecing dan membantu melawan penyakit yang jauh lebih menakutkan, kanker ovarium. Buah ini, menurut studi Universitas Rutgers, digunakan untuk meningkatkan efektivitas obat kemoterapi. Meminum jus cranberry tanpa gula setiap hari meningkatkan lemak baik bagi tubuh.
11. Buah naga
Empat tahun lalu, sebuah penelitian di Universitas Putra Malaysia menemukan bahwa tubuh kita butuh asam lemak esensial. Sayangnya, asam lemak ini tidak dapat diproduksi oleh tubuh. Buah naga memiliki kandungan tersebut. Selain asam esensial, ada juga asam oleat yang membantu menurunkan kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik.
12. Anggur
Anggur masuk sebagai buah super karena kaya kandungan antioksidan yang disebut resveratrol. Kandungan ini akan membuat jantung lebih sehat. Para peneliti menemukan bahwa senyawa dalam ekstrak biji anggur akan melambatkan penyakit Alzheimer, mengalahkan sel-sel kanker di kepala dan leher.
13. Jeruk grapefruit
Konsumsi jeruk ini dapat menyehatkan jantung Anda. Buah ini juga membantu menurunkan kolesterol jahat. Penelitian terbaru, grapefruit bisa menghambat kerja enzim di dinding usus yang memperlambat masuknya obat ke aliran darah.
14. Kiwi
Jika Anda memiliki keluhan soal pencernaan, maka kiwi adalah jawabannya. Dalam sebuah penelitian, orang yang memiliki sindrom iritasi usus mengalami pengurangan gejala karena mengonsumsi dua kiwi sehari selama enam minggu. Bagi kulit, kiwi juga baik karena kaya serat dan memiliki prebiotik karbohidrat yang kompleks.
15. Orange
Buah ini sangat direkomendasikan untuk sistem kekebalan tubuh. Buah ini adalah sumber serat, kalium, kalsium, dan vitamin B 6 folat.
16. Pepaya
Pepaya adalah buah tropis yang penuh vitamin C. Selain itu, buah ini juga sumber vitamin A dan E, dua antioksidan kuat untuk melindungi diri dari penyakit jantung dan kanker usus besar.
17. Nanas
Nanas mengandung bromelain, yakni suatu enzim pencerna yang membantu memecah makanan untuk mengurangi kembung.
18. Plum
Plum mengandung antioksidan yang disebut asam chlorogenic. Menurut para peneliti dari Perancis, antioksidan dalam plum dapat menurunkan perilaku cemas.
19. Delima
Delima mengalahkan anggur merah untuk kandungan antioksidannya.
20. Buah labu
Labu sebenarnya buah yang kaya dengan beta karoten. Jika dikombinasikan dengan kalium maka dapat membantu mencegah penyakit tekanan darah tinggi.
21. Rasberry
Buah ini kaya serat, penuh vitamin C, dan mangan.
22. Strawberry
Buah ini penuh dengan vitamin C, sumber asam folat yang dapat membantu melindungi jantung Anda. Buah ini juga dapat memutihkan gigi secara alami.
23. Tomat
Tomat masuk ke dalam buah super, meskipun banyak orang masih menganggapnya sebagai sayur. Tomat memiliki kandungan antioksidan disebut likopen yang sangat jarang ditemukan pada buah super lainnya. Buah ini memiliki vitamin C tinggi, kalium, dan serat, serta kalorinya rendah.
24. Semangka
Semangka adalah salah satu buah dengan sumber vitamin A dan C. Buah ini memiliki likopen dua kali lebih banyak dibandingkan tomat.


10 Kegunaan Lain Dari Teh


Selain nikmat diminum dengan segudang manfaat, teh memiliki beragam kegunaan lain.

Berikut ini beberapa di antaranya:

1. Membersihkan karpet
Membersihkan karpet dengan masalah berjamur dan kotor. Sebarkan daun-daun teh hijau pada karpet, diamkan selama 10 menit, lalu sedot menggunakan vakum.

2. Mengilapkan kaca dan jendela
Teh bisa mengangkat sisa jejak jari dan kulit pada kaca dan jendela dan membuatnya mengilap. Gosokkan kantung teh lembap setelah digunakan pada kaca atau isi botol isi air dan teh.

3. Membersihkan noda pada jamban
Daun teh bisa mengangkat noda-noda membandel di dasar jamban. Larutkan teh selama beberapa jam di dasar jamban, bilas dan sikat mangkuk jamban tersebut.

4. Membantu atasi kulit yang terpapar matahari terlalu banyak
Kantung teh yang sudah digunakan bisa membantu meredakan sakit pada kulit yang terpapar sinar matahari dan kulit yang terbakar minor lainnya.

5. Meredakan mata lelah
Kantung teh yang lembap bisa meredakan kantung mata yang lelah serta sakit sekitar mata lelah.

6. Meredakan gusi berdarah
Untuk anak yang sudah agak besar dan mengalami gigi copot, coba kompres gusi yang bolong tersebut dengan kantung teh untuk mengurangi pendarahan dan meredakan sakitnya.

7. Mengilapkan rambut 
Teh seduh bisa menjadi kondisioner bagus dan alami untuk rambut. Bilas rambut dengan air seduhan teh (tanpa gula), biarkan sejenak, lalu bilas kembali dengan air biasa.

8. Mempercantik kulit
Untuk melindungi dan mempercantik kulit, coba basuh kulit dengan air dari teh hijau.

9. Meredakan jerawat
Membasuh kulit dengan air dari teh hijau bisa membantu meredakan jerawat. Pastikan airnya tidak hangat atau panas.

10. Melembutkan daging
Marinate daging kenyal dalam teh hitam untuk membuatnya lebih lembut.

Apa Jadinya Bila Tak Sengaja Menelan Permen Karet?

Permen karet dipasarkan bukan untuk ditelan tapi terkadang bisa tidak sengaja tertelan, terutama pada anak-anak. Lantas apa yang terjadi bila permen karet tak sengaja masuk ke dalam tubuh?


Ada mitos yang sering digunakan untuk menakuti anak-anak, yang menyebutkan bahwa menelan permen karet dapat membuatnya tetap berada di dalam usus selama 7 tahun sebelum akhirnya dicerna. Sebuah kisah menakutkan bahkan menceritakan bahwa permen karet yang tertelan bisa membungkus jantung dengan sendirinya. Benarkah demikian?


Permen karet sebenarnya terbuat dari karet dasar, pemanis, pewarna dan penambah rasa. Karet dasar yang mudah dicerna biasanya terbuat dari campuran elastomer, resin, lemak, emulsifier dan lilin.


Perut memang tidak dapat memecah permen karet sebagaimana yang dilakukan terhadap makanan lain. Namun sistem pencernaan memiliki cara lain untuk menangani benda-benda yang Anda telan.


Usus akan terus bergerak dan menggerakkan permen karet hingga membuatnya melewati usus dan keluar dari ujung sistem pencernaan, seperti dilansir Dailymail, Selasa (11/9/2012).


Jadi, permen karet bisa berakhir di kamar mandi satu atau dua hari kemudian. Meskipun permen karet lengket, tapi biasanya tidak bisa mengalahkan kekuatan yang dimiliki usus.


Air ludah akan berupaya mencerna permen karet segera setelah benda lengket itu dimasukkan ke dalam mulut. Meskipun yang dicerna kebanyakan adalah pemanis dan tambahan lainnya, tapi banyak juga bahan dasar permen karet yang ikut dicerna.


Kemudian permen karet akan turun ke otot perut, yang berkontraksi seperti gerakan cacing tanah, yang kemudian perlahan-lahan memaksanya melewati sistem pencernaan.


Namun permen karet bisa berbahaya bila yang tertelan dalam jumlah banyak atau dalam ukuran yang besar dan dalam waktu yang singkat.


Kondisi ini bisa menyebabkan penyumbatan dalam sistem pencernaan, yang paling sering terjadi pada anak-anak karena saluran pencernaannya berdiameter kecil. Tapi kasus tersebut sangat jarang terjadi.




Jadi apa yang harus dilakukan bila tidak sengaja menelan permen karet?



1. Segera minum air putih yang banyak. Hal ini menghindari agar permen karet tidak menutup kerongkongan yang menyebabkan tersedak, terutama pada anak-anak.



2. Untuk cepat mengeluarkan permen karet dari tubuh, juga bisa dibantu dengan makanan. Makanan akan membantu mendorong permen karet sehingga gerakan peristaltik dari usus semakin cepat mengeluarkannya dari tubuh.



7 Manfaat Mandi dengan Air Dingin

Beberapa diantara Kita pasti masih sering menggunakan air hangat untuk mandi di pagi dan sore hari. Udara yang dingin tentu saja menjadi pendukung agar Kita mandi air hangat. Muali sekarang cobalah untuk tida membiasakan diri menggunakan air panas atau hangat ketika mandi, sebaliknya cobalah untuk mandi dengan menggunakan air dingin. Ternyata air dingin mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan di bandingkan jika anda menggunakan air yang bersuhu tinggi untuk mandi. Mandi dengan air dapat membantu meningkatkan metabolisme, mencegah cedera otot pasca latihan dan mengatur kadar asam urat dalam tubuh Anda. Mandi air dingin juga dapat mendinginkan pikiran Anda setelah seharian bekerja keras. Berikut manfaat lain dari mandi air dingin menurut Healthmeup: 

1. Kesuburan Pria 
Tidak banyak orang yang tahu akan fakta ini, bahwa pada kenyataan air panas sangat tidak baik bagi testis yaitu dapat menurunkan jumlah sperma. Untuk itu bagi Anda kaum pria, khususnya yang sedang menginginkan anak, cobalah untuk menghindari mandi dengan air panas. 

2. Meningkatkan sirkulasi darah 
Mandi dengan air dingin bermanfaat untuk menghilangkan racun ketika air dingin mengalir ke kulit, pembuluh darah yang berada di bawah permukaan kulit akan mengkerut. Hal ini tentu saja akan mengurangi sirkulasi darah, namun pada saat yang sama mekanisme tekanan darah secara otomatis akan menghancurkan dan menargetkan jaringan. Hal inilah yang menyebabkan darah bersikulasi dengan dorongan lebih besar, sehingga aliran darah menjadi lebih kuat dalam meningkatkan sirkulasi. 

3. Membangun kekebalan 
Jika Anda berniat untuk meningkatkan sel darah putih, pastikan Anda selalu mandi dengan air dingin. Air dingin dapat meningkatkan metabolisme tubuh yang pada akhirnya juga akan meningkatkan suhu tubuh. Oleah karena itu, mandi dengan air dingin dapat menyegarkan sistem kekebalan tubuh serta melepaskan sel darah putih. 

4. Meningkatkan metabolisme 
Alasan air dingin dapat meningkatkan metabolisme adalah karena ketika air dingin mengalir ditubuh Anda, maka secara otomatis tubuh akan membakar lemak serta karbohidrat yang pada akhirnya meningkatkan suhu tubuh menjadi lebih tinggi. 

5. Mencegah cedera 
Saat Olahraga Saat Anda melakukan aktifitas fisik, otot-otot akan meradang, dan tentu saja Anda membutuhkan waktu untuk merilekskan kembali otot-otot tersebut. Jika Anda mendapati otot-otot Anda meradang sehabis olah raga, disarankan untuk Anda segera mandi dengan air dingin. Hal ini berguna untuk mencegah serat otot pecah karena aktivitas fisik yang berlebihan. 

6. Manfaat tambahan 
Mandi dengan air dingin dapat juga mengurangi terjadinya nyeri yang kronis, seperti nyeri tubuh, serta dapat meningkatkan kesehatan rambut Anda, meningkatkan fungsi ginjal, mengurangi pembengkakan dan kulit edema, serta dapa menyembuhkan dan mengatur sistem saraf otonomik. 

7. Air dingin dan irama tubuh 
Jika Anda merasa lelah, mandilah dengan air dingin untuk membantu mengatasi kelelahan. Tidak bisa tidur? jawaban yang tepat untuk mengatasinya juga dengan mandi air dingin.

10 Tips Meningkatkan Rasa Percaya Diri

Percaya Diri memberikan kita kebebasan untuk melakukan kesalahan dan mengatasi dengan kegagalan tanpa membuat diri kita tidak berharga. Jika kita memiliki rasa percaya diri, secara tidak langsung dapat meningkatkan rasa percaya diri orang lain juga.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEilliLhyphenhyphen3GippdcUSCx2CdZgMuLG7xdtiC1kYkbiv11rjYWvJWm3_IiUKA98U7JzuWOztdBvtdfzaPQqNJlXcZxmewWadHbWOL-m1seEcl2ktNWAq-kpDtI1dVh8__7GaltonGAiCZMtHQ/s1600/serba+sepuluh.jpg


Selain itu, kebanyakan orang segan untuk mengembalikan sesuatu hal yang dilemparkan oleh seseorang yang gugup, meraba-raba dan terlalu menyesali yang telah diperbuat. Di lain pihak, anda mungkin dengan cepat terpengaruhi oleh seseorang yang berbicara dengan jelas, yang lebih mengutamakan pikiran yang jernih, yang menjawab pertanyaan dengan pasti, dan selalu siap dan tidak malu mengakui jika dia tidak mengetahui tentang suatu hal.



jadi berapa tingkat Kepercayaan Diri anda jika bisa dinilai dengan skala 1-10? Apakah Anda termasuk memiliki kepercayaan Diri yang rendah? ada berita bagus untuk anda, ternyata rasa Percaya Diri dapat ditelaah dan dibangun.



Mari kita mulai proses membangun rasa Percaya Diri. Mohon diingat tidak ada solusi instant untuk itu. Namun seperti kata pepatah; “Practice make a man perfect.” Jadi yang harus Anda lakukan adalah mencoba dan mengimplementasikan tips berikut dalam kehidupan sehari-hari.



1. Kenali rasa ketidaknyamanan Anda
Kita semua memiliki rasa ketidaknyamanan. Bisa muncul karena jerawat di muka anda, selalu menyesali, tidak nyaman pada teman-teman anda. Memberikan nama pada sesuatu hal yang dapat membuat anda merasa tidak berharga, malu atau rendah dapat membantu melawan hal-hal tersebut. Anda bisa menuliskan pikiran anda pada sehelai kertas dan ini dapat membuat perasaan Anda lebih ringan dan bahagia. Ingat tidak ada seorang pun yang sempurna. Orang-orang disebelah Anda mungkin juga memiliki banyak rasa ketidaknyamanan yang sama dengan anda. Jika dengan menuliskan masalah anda tidak cukup membantu, anda bisa membicarakannya dengan teman dekat anda atau seseorang yang anda cintai. Membagi pikiran anda akan menolong meringankan beban yang anda tanggung sendiri.



2. Kenali kesuksesan anda
Tidak jadi soal seberapa besar perasaan ketidaknyamanan anda, Tuhan telah memberkahi diantara kita dengen suatu bakat tertentu. Temukan sesuatu hal yang anda ahli dan jago di bidang itu dan fokuslah untuk mengembangkannya. Rendah diri adalah pernyataan pikiran yang mendeklarasikan diri anda sebagai Korban. jangan biarkan diri anda menjadi Korban.



3. Bersyukurlah atas apa yang anda miliki
waktu membuktikan akar dari perasaan ketidaknyamanan dan tidak percaya diri adalah perasaan selalu tidak cukup atas kepemilikan sesuatu, apakah itu pengakuan emosional, keberuntungan, uang, dll. Dengan mengakui dan menghargai apa yang kita miliki, anda dapat melawan perasaan tidak utuh dan tidak puas. Menemukan kedamaian dalam diri akan membangkitkan percaya diri anda.



4. Selalu berpikiran postif
Hindari mendapatkan rasa kasihan dan simpati dari orang lain. jangan pernah membuat orang lain memiliki rasa rendah terhadap anda, mereka bisa merasa sepert itu hanya dengan seijin anda. Jika anda terus menerus benci dan merendahkan diri anda sendiri, orang akan melakukan dan menilai anda seperti itu. Anda harus berbicara positif tentang diri anda,tentang masa depan anda, dan tentang kemajuan anda.Jangan pernah takut menunjukkan kekuatan dan qualitas anda pada orang lain.



5. Berpakaian rapi
Walaupun pakaian tidak membuat orang lebih berkualitas, tapi dapat mempengaruhi cara berpikir kita terhadap diri kita sendiri. Ketika kita tidak terlihat bagus, maka perasaan anda juga tidak bagus. dan ini dapat merubah cara anda membawa diri anda sendiri dan berinteraksi dengan orang lain. Ini bukan berarti anda harus menyediakan uang yang banyak untuk belanja baju. Daripada membeli banyak pakaian murah, lebih baik membeli beberapa baju dengan kualitas tinggi. Dalam jangka waktu yang lama juga akan menghemat pengeluaran, sebab baju yang lebih bagus dan sedikit lebih mahal akan lebih kuat dibandingkan baju yang jelek dengan harga yang murah.



6. Berjalan dengan cepat
Gaya berjalan sangat berbicara banyak tentang kepribadian anda. apakah lambat?seperti kelelahan?menyakitkan? atau enerjik? orang dengan rasa percaya diri bagus akan berjalan lebih cepat. Mereka memiliki tempat yang harus dituju, orang yang harus ditemui, pekerjaan penting yang harus dilakukan. Anda dapat meningkatkan kecepatan langkah jalan anda. Berjalan 25% lebih cepat dari sebelumnya akan dapat membuat anda terlihat dan merasa lebih penting.



7. Berikan pujian kepada orang lain
Ketika berpikir negatif tentang diri kita, kadang kita juga melakukan hal yang sama pada orang lain dalam bentuk hinaan dan gosip. Hindari bergosip ria yang mana dapat menusuk diri anda sendiri dan berusaha memberikan pujian pada orang-orang disekitar anda. Dalam prosesnya, anda akan menjadi disukai dan dapat membangun rasa percaya diri. Dengan melihat sisi yang terbaik dari orang lain,secara tidak langsung membawa hal yang terbaik pada diri sendiri.



8. Duduk di bangku paling depan
Orang-orang ‘Aliran belakang’ mungkin dapat bersenang-senang di sekolah atau di kuliah pada saat duduk di belakang, tapi itu tidak akan memberikan dorongan untuk membangun rasa percaya diri. Jangan pernah takut untuk diperhatikan. Dengan memutuskan untuk duduk di baris depan,anda dapat menghilangkan ketakutan yang tak beralasan karena diperhatikan dan dapat membangun kepercayaan diri anda.



9. Berbicaralah dan Tersenyumlah
Penelitian membuktikan banyak orang takut berbicara atau bertanya pada grup diskusi atau acara umum. Mereka takut akan dinilai orang lain karena berbicara sesuatu yang konyol. Padahal, orang kebanyakan lebih menerima daripada yang kita bayangkan. Kenyataannya kebanyakan orang memiliki ketakutan yang sama persis. Dengan berusaha berbicara setidaknya sekali di setiap diskusi kelompok, anda akan menjadi pembicara yang bagus, lebih percaya diri tentang pikiran anda, dan akan dikenali sebagai leader oleh rekan-rekan anda. Selain itu,jangan lupa juga untuk selalu tersenyum, coba untuk tersenyum sesering mungkin. Orang selalu menyenangi wajah yang penuh senyum. Orang akan selalu welcome jika kontak dengan anda. Wajah yang selalu tersenyum akan selalu menerima kehangatan dan rasa sayang. Penerimaan yang baik dari orang lain akan meningkatkan rasa percaya diri kita.



10. Berolahraga
Pikiran yang sehat muncul dari badan/ fisik yang sehat pula. Jika anda dalam kondisi fit, anda akan memiliki energi positif. Jika anda tidak fit, anda akan merasa tidak menarik. Ini akan menyebabkan kemerosotan akhlak. Sedikit disiplin dalam hidup anda dapat membantu banyak dalam pencapaian rasa percaya diri anda yang lebih tinggi.

Penyebab Orang Tidak Punya Rasa Malu

Seringkali kita mendengar kalimat, 'Dasar tak tahu malu', atau 'Sudah putus urat malunya' yang ditujukan pada orang-orang yang dinilai tak punya rasa malu. Hati-hati jika sudah mulai hilang rasa 'malunya' karena itu artinya ada bagian di otak yang sudah mengalami kerusakan.


http://a11no4.files.wordpress.com/2010/03/malu4.jpg

Ilmuwan dari University of California, San Francisco dan University of California, Berkeley berhasil mengungkapkan bagian mana dari otak yang sangat bertanggungjawab terhadap muncul tidaknya rasa malu.

Menurut penelitinya Virginia Sturm, timnya telah mengidentifikasi adanya bagian otak di sebelah kanan depan yang disebut 'pregenual anterior cingulate cortex' sebagai penyebab kunci rasa malu manusia.

"Ini adalah wilayah otak yang bisa memprediksi perilaku seseorang. Semakin kecil bagian otak ini maka semakin sedikit orang punya rasa malu," kata Virginia seperti dilansir dari Sciencedaily.

Pusat malu di bagian 'pregenual anterior cingulate cortex' ini posisinya berada jauh di dalam otak yakni sebelah kanan depan. Fungsi lain dari bagian otak ini antara lain mengatur detak jantung dan pernapasan, emosi, perilaku kecanduan dan pengambilan keputusan.

Maka itu pada orang yang otaknya sehat, ketika merasa malu bagian otak ini akan berfungsi maksimal. Rasa malunya akan membuat tekanan darah menjadi naik, detak jantung meningkat atau terjadi perubahan napas.

Tapi pada orang yang memiliki rasa malu yang rendah seperti pada penderita Alzheimer atau demensia (pikun), otak di bagian ini ukurannya lebih kecil dari biasanya.

Mereka umumnya menjadi lebih acuh terhadap hal-hal yang menurut orang memalukan karena bagian otak 'pregenual anterior cingulate cortex' seperti 'dibutakan' terhadap rasa malu.

"Bila Anda kehilangan kemampuan otak di daerah ini, Anda akan kehilangan respons rasa malu," kata Virginia seperti dikutip LiveScience.

Para ilmuwan meyakini bahwa semakin besar wilayah otak tertentu maka semakin kuat kerja otak yang terkait dengan fungsinya itu.

Contohnya, orang dengan kepribadian terbuka (ekstrovert) memiliki pusat pengolahan otak yang lebih besar, sedangkan orang yang gampang cemas punya pusat deteksi kesalahan yang lebih besar.

Dalam melakukan penelitian tersebut, peneliti meminta 79 partisipan untuk menyanyi karaoke lagu 'My Girl', lagu hit tahun 1964 yang dinyayikan Temptations. Partisipan itu ada yang sehat dan ada yang menderita penyakit saraf degeneratif.

Suara partisipan direkam dan diputar ulang tanpa ada ada suara musik yang menyertainya. Partisipan yang malu dengan suaranya langsung terlihat dari ekspresi wajahnya, kemudian berkeringat dan detak jantung meningkat.

Sebaliknya penderita yang mengalami gangguan saraf terlihat acuh dan kurang punya rasa malu meskipun ketika didengarkan suara mereka sangat memalukan.

Hasil temuan ini telah disampaikan Virginia dalam pertemuan tahunan American Academy of Neurology ke-64 di Hawaii pada 14 April 2011.

Tips Agar Terhindar Bau Badan Tak Sedap

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj19gbaspcK5ZD2_j-F11gWJBIJ-p2TS2vQKby2DOGyLQUYBbtV84aDWMjyTW301zXrHqFcpn5CzjthrHPwBwr-o736RJpkyBmoTjZ56-fiiTjbGHTaMsDVwaJjcXCo4LyMzb2ecMqKtsPH/s1600/bau+badan.jpg

Bau badan tak sedap bisa membuat orang di sekitar merasa terganggu. Ini tentu membuat diri tak nyaman dan kehilangan percaya diri. Selain kebersihan tubuh dan pakaian, asupan makanan juga dapat memengaruhi aroma tubuh.

Agar tubuh senantiasa memiliki aroma segar, ada tips untuk Anda seperti dikutip dari laman Times of India:

1. Makanan
Makan makanan yang mengandung banyak serat, biji-bijian, gandum, produk kedelai dan sayuran berdaun hijau. Hindari makanan olahan, bercita rasa pedas dan batasi asupan kafein.

2. Minuman
Minum banyak air putih. Konsumsi air membantu melancarkan sekresi termasuk pengeluaran keringat dan juga urin penyebab bau badan

3. Busana
Pakailah busana yang bisa menyerap keringat. Pakaian katun longgar memiliki kemampuan menyerap keringat yang baik dan memiliki kemampuan menangkis sinar matahari. Pakaian terbuat dari katun dan linen lebih menyerap dan meredam keringat lebih baik. Hindari busana berbahan kain poliester.

Selain pilihan bahan, biasakan pula mencuci pakaian setelah dikenakan. Ingat, bau badan menempel pada pakaian. Rajinlah berganti pakaian dan kaus kaki setiap hari.

4. Mandi
Gunakan tawas untuk mandi. Menambahkan satu sendok teh tawas dalam air mandi dan menggunakan sabun antibakteri bisa mencegah bau badan tak sedap. Mandi setelah berolahraga dan melakukan aktivitas berat juga bisa mencegah aroma tak sedap di tubuh.

5. Ketiak
Oleskan cider cuka atau cuka putih menggunakan kapas pada daerah ketiak untuk membantu memerangi bau tidak sedap. Gunakan deodoran dan antiperspiran mengandung aluminium klorida segera setelah mandi. Ketiak cenderung menumpuk keringat lebih banyak, menghilangkan rambut dari daerah tersebut juga bisa mencegah keringat berlebih yang bisa menyebabkan bau badan.

6. Lipatan tubuh
Perhatian khusus harus diberikan untuk kebersihan kaki dan lipatan tubuh terutama pada orang gemuk. Kaki harus dicuci dengan benar dan gunakan bedak antijamur antara jari-jari kaki, ketiak, leher, pangkal paha, dan di bawah payudara setelah mandi.

5 Tipe Pria yang Perlu Dipacari Sebelum Menikah

http://3.bp.blogspot.com/_R0c6BZogjkY/SZHeErKF0YI/AAAAAAAAAFs/GAiZeC6C3mI/s400/businessman2.jpg

"I kissed a bunch of frogs before I found my prince," begitu kata Britney Spears suatu kali. Ia berusaha menyampaikan bahwa ia pernah menjalin hubungan dengan beberapa pria yang tidak tepat sampai akhirnya menemukan pria idamannya.
Anda pun mungkin tak akan menemukan Mr Right bila Anda belum pernah berhubungan dengan Mr Wrong. Bagaimana Mr Right dan Mr Wrong itu, tentu tergantung masing-masing pribadi. Bergonta-ganti pacar memang tidak baik, tetapi juga tidak selalu buruk. Anda hanya perlu membuka diri untuk menerima pria-pria yang sebenarnya bukan tipe Anda ini. Sebab dengan menjalani hubungan bersama mereka, Anda akan mempelajari sesuatu atau mengambil hikmah tertentu.
Berikut ini lima tipe pria yang perlu Anda kencani sebelum Anda memilih Mr Right yang Anda anggap memenuhi semua kriteria Anda dan menikahinya. Siapa tahu, salah satu dari lima tipe ini ternyata memang "the one" yang Anda cari!

1. Pria yang sama sekali bukan tipe Anda
Tidak semua pria akan langsung memikat hati Anda meskipun ia bertampang seperti Bradley Cooper. Entah karena penampilannya kelewat rapi (buat Anda) atau karena ia tidak memiliki kesamaan apa pun dengan Anda. Anda berpikir, "Enggak mungkin deh pacaran dengan pria seperti ini!" Namun entah kenapa, berdekatan dengannya membuat Anda sedikit deg-degan. Kalau sudah begini, lupakan saja dulu syarat-syarat yang Anda ajukan ketika mencari pasangan. Coba saja jalani hubungan Anda, hidup toh hanya sekali.
2. Pemain band
Yang dimaksud di sini bukan pemusik band-band pop atau rocker, melainkan seorang pemusik yang terlatih, atau pemain band yang beraliran seni. Soalnya menurut sebuah penelitian dari Northwestern University, pria yang telinganya terlatih untuk mendengarkan musik biasanya juga menjadi pasangan yang sensitif. Kata kuncinya di sini adalah "terlatih", artinya pernah belajar musik secara khusus. Jadi, jangan berkencan dengan seorang pemain musik yang akan segera mendepak Anda ketika bandnya mulai tenar.
3. Pria yang sukses
Inilah pria yang hidupnya direncanakan dengan cermat. Ia membuat keputusan-keputusan yang matang mengenai hidupnya, sangat serius menata kariernya, dan dalam usia mudanya kini sudah mencapai jabatan cukup tinggi di perusahaan. Ia membuatnya dirinya sukses tanpa campur tangan orangtua, dan selalu memproyeksikan dirinya untuk mencapai tujuan. Pria seperti ini akan membuat Anda penasaran, bagaimana kira-kira sisi lain pribadinya? Bagaimana ia berinteraksi dengan anak-anak? Hangatkah ia di ranjang?
4. Pria asing
Pria asing, baik yang berkulit terang maupun gelap, pasti memiliki budaya yang sangat berbeda dengan Anda. Justru, inilah yang sebenarnya membuat hubungan menjadi penuh kejutan. Apakah ia lancar berbahasa Inggris? Apakah ia tipe yang menghargai budaya orang lain? Temukan pria-pria seperti ini di pusat-pusat kebudayaan, acara-acara seni, atau aktivitas sosial lainnya. Dengan pria berkebangsaan asing, Anda akan belajar untuk memahami perbedaan.

5. Bartender
Bartender memiliki hubungan yang dekat dengan tamu-tamunya. Ia tahu tempat-tempat hangout yang asyik dan ia menerima beragam cerita dari ribuan tamu yang menghabiskan uang untuk minuman yang dibuatnya. "Bar itu seperti cermin satu sisi. Saya bisa berjarak 20 sentimeter saja dari orang-orang saat saya menyiapkan minuman dan mereka terus saja berbicara. Saya bisa mendengar semuanya," kata seorang bartender.
Oleh karena itu, bartender umumnya juga lebih mampu memahami wanita. Ia tahu apa yang mereka inginkan, atau pendekatan seperti apa yang harus dilakukan, karena banyaknya waktu yang ia dapatkan untuk berbicara dengan mereka.

Jangan Menggunakan Laptop di Sini

Agar laptop tahan lama, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan, salah satunya lokasi penggunaan laptop. Berikut ini beberapa tempat yang menjadi pantangan saat memakai laptop.

1. Tempat tidur
Menyimpan laptop di tempat yang lembut seperti tempat tidur, dapat menyumbat lubang ventilasi di bagian bawah laptop dan menghambat masuknya udara yang berguna untuk menyejukkan suhu laptop. 
Supaya awet, gunakan alas khusus laptop, meja, atau setidaknya, buku dengan hardcover untuk melapisi bagian bawah laptop Anda. Intinya, laptop memerlukan permukaan datar untuk menjaga asupan udara dan kestabilan suhu di dalamnya.

 
2. Di dekat hewan
Menyimpan laptop di dekat hewan saja sudah berbahaya, apalagi membiarkan hewan peliharaan Anda tidur di atasnya. Bulu-bulu hewan yang rontok dapat beterbangan masuk dan menyumbat lubang ventilasi di bagian bawah laptop. Hasilnya, sistem pendinginan pun terganggu dan dapat menyebabkan overheating.

 
3. Lantai
Tak peduli sebersih apapun ruangan Anda, menaruh laptop di lantai is a big no-no. Anda tak pernah tahu betapa banyak partikel-partikel mungil serupa debu di lantai yang dapat tersumbat masuk ke dalam lubang ventilasi laptop. Taruh laptop di tempat yang cukup tinggi dari permukaan lantai, seperti meja atau kursi dengan alas laptop mat atau cooling fan.

 
4. Tempat basah
Jangan coba-coba menggunakan laptop sambil minum, apalagi kemudian menyimpan minuman di samping laptop. Tetesan air dari minuman dapat menimbulkan kerusakan fatal dan konsleting dalam laptop Anda, terlebih jika minumannya tumpah.

 
5. Toilet

Anda terlalu sibuk hingga harus mengerjakan pekerjaan Anda hingga ke toilet? Atau Anda maniak internet dan online game, atau hanya sekedar tak ingin mati bosan saat buang air? Buang air sambil baca majalah memang sudah basi, tapi bukan berarti Anda merelakan laptop kesayangan Anda kecipratan air dan mati gosong, kan?

 
6. Di dekat asbak
Well, lebih tepatnya, hindari menggunakan laptop sambil merokok. Asap dan abu rokok dapat menyumbat kipas dalam lubang ventilasi laptop. Asap rokok yang dihembuskan ke arah laptop dapat menyebabkan keyboard menguning. Menaruh asbak di samping laptop juga berbahaya, karena abu rokok yang terbawa angin dapat menyumbat ventilasi dan membuat kinerja laptop Anda menjadi menurun.


sumber

33 Fakta Tentang Harimau

Dalam fabel di Asia, harimau sering digambarkan sebagai raja hutan. Kegagahan dan status sebagai hewan yang menduduki peringkat atas piramida makanan menjadi alasannya.

Harimau memang punya banyak keunggulan sehingga begitu dikagumi sekaligus paling ditakuti dalam rimba belantara. Inilah 33 fakta tentang harimau.


Penglihatan
1. Pupil harimau bulat, tidak seperti pupil kucing yang seperti garis lurus di siang hari. Artinya, harimau sebenarnya bukan hewan nokturnal, atau pemburu di malam hari. Mereka biasa berburu di pagi dan sore hari.

2. Meskipun penglihatan malam hari tidak sebagus kucing, namun sekitar 6 kali lebih baik dari penglihatan manusia.

Pada beberapa kasus, akibat habitatnya terancam seringkali harimau masuk ke perkampungan dan menyerang manusia. Biasanya mereka tidak menyerang dengan membabi buta, melainkan bersembunyi di luar kampung dan mencari orang yang sedang sendirian. Ini dilakukan saat petang atau menjelang malam ketika penglihatan manusia kurang awas.

3. Kebanyakan mata harimau berwarna kuning. Pengecualian pada harimau putih memiliki mata biru, ini terkait dengan gen mata menyesuaikan gen pada bulu putih.

4. Bayi harimau buta pada minggu pertama kelahiran.

5. Penglihatan harimau seperti manusia, yakni mepunyai visi warna yang sama. Artinya, harimau tidak buta warna.


Kekuatan

6. Harimau adalah perenang yang hebat. Mereka senang bermain air ketika muda. Tak heran, harimau juga mahir berenang sejauh puluhan kilometer untuk menemukan hewan buruan.

7. Harimau bisa berlari dengan kecepatan 60 km/jam untuk jarak pendek.

8. Harimau bisa melompat sejauh 6 meter dan hingga ketinggian sekitar 5 meter.

9. Menurut Animal Planet, harimau bisa meniru suara panggilan hewan lain untuk menarik mangsa.

10. Seperti hewan pemangsa lainnya, harimau membunuh mangsanya dengan mencekik leher hingga kehilangan darah. Jika arteri mangsa putus, maka akan langsung mati dalam hitungan detik. Bila tidak, harimau akan menggigit dan membawanya hingga akhirnya mati.

11. Selain kaki belakang, cakar harimau juga sangat kuat. Satu babatan saja bisa menghancurkan tengkorak beruang.

12. Seperti kucing, memori harimau juga sangat kuat. Memori jangka pendeknya saja bisa 30 puluh kali lebih kuat dari manusia, dan ratusan kali dibanding simpanse. Jadi, harimau tidak mudah melupakan hal-hal yang terjadi.

13. Berat otak harimau sekira 300 gram. Ini adalah otak terbesar dari semua karnivora kecuali beruang kutub, dan sebanding dengan ukuran otak simpanse.

14. Harimau merupakan hewan yang pintar beradaptasi saat berburu. Biasanya mereka menggigit bagian leher agar mangsa cepat mati. Namun, bila sedang berenang di sungai dan bertemua buaya, maka harimau bisa mencocok mata reptil tersebut hingga buta dan membalikkan tubuhnya sehingga bisa mengeluarkan isi perut buaya. Hal ini dikarenakan bagian perut buaya paling lunak, dan harimau tak mungkin menggigit leher buaya yang dilindungi kulit tebal.

15. Harimau memilik air liur antiseptik. Saat terluka, harimau cukup menjilati luka sebagai desinfektan.

16. Lidah harimau memiliki bulu berdaging, sehingga saat mandi dan menjilati tubuh maka secara tak langsung sekaligus menyisir bulu-bulu mereka.


Interaksi
17. Harimau jarang mengaum. Mereka hanya mengaum untuk berkomunikasi dengan harimau lainnya.

18. Batas teritori dilakukan dengan menggores pohon dan mengencinginya.

19. Dari bau urin tersebut, seekor harimau bisa tahu umur, jenis kelamin, dan kondisi reproduksi harimau lainnya.

20. Harimau jantan memiliki wilayah yang lebih luas dibanding betina. Namun, sesama harimau tidak pernah menguasai wilayah yang tumpang tindih.

21. Tidak seperti singa, harimau jantan merupakan pengayom keluarga. Mereka selalu menunggu betina dan anak-anaknya menyantap hasil buruan lebih dulu.

22. Harimau betina hanya memiliki masa subur selama 4-5 hari sepanjang tahun. Pada saat itulah mereka mulai musim kawin. Lalu mengandung selama 3 bulan dan melahirkan 2 hingga 3 anak harimau.


Berburu
23. Mungkin hanya satu dari sepuluh perburuan yang sukses bagi seekor harimau. Sehingga biasanya harimau pergi beberapa hari tanpa makan sebelum akhirnya sukses menemukan mangsa.

24. Nyatanya harimau adalah hewan yang tidak kuat menahan lapar (mungkin karena besarnya ukuran tubuh mereka). Harimau akan mati kelaparan hanya dalam waktu 2-3 minggu saja.

25. Harimau sering berburu sendiri, kecuali untuk menangkap hewan besar barulah melakukan penyergapan bersama kawanannya. Harimau juga termasuk hewan yang suka menyergap, karenanya bila tiba-tiba berpapasan dengan harimau di hutan jarang sekali manusia diserang, kecuali merasa terancam.


Persilangan

26. Dalam penangkaran, harimau bisa kawin dengan singa atau kucing lainnya. Singa jantan dan harimau betina memiliki keturunan besar yang disebut Ligers. Sedangkan harimau jantan dan singa betina menghasilkan Tiglon dengan ukuran yang lebih kecil.

27. Seekor Ligers dapat bertumbuh sepanjang 4 meter, sehingga dinobatkan sebagai kucing terbesar di dunia.


Fakta lainnya:
28. Harimau adalah yang terbesar dari semua kucing. Harimau Siberia bisa bertumbuh hingga 3,5 meter panjangnya dengan berat 300 kg. Sementara harimau sumatera sepanjang 2 meter dan berat 100 kg

29. Garis-garis pada tubuh setiap harimau berbeda. Hal ini layaknya sidik jari pada manusia.

30. Ada enam subspesies harimau yang masih hidup saat ini : harimau Siberia (Panthera tigris Altai a), harimau China Selatan (Panthera tigris amoyensis), harimau Indocina (Panthera tigris corbetti), harimau Malaya (Panthera tigris jacksoni), harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae), dan harimau Bengal (Panthera tigris tigris).

31. Tiga subspecies lainnya telah punah, yakni harimau bali (Panthera tigris balica), harimau jawa (Panthera tigris sondaica), dan harimau kaspia (Panthera tigris virgata).

32. Menurut perkiraan para peneliti, kini hanya ada sekitar 3.500 harimau yang tersisa di alam liar.

33. Harimau hidup selama sekitar 25 tahun baik di penangkaran dan di alam liar.

Hindari Semua Minuman ini Saat Minum Obat

Minum obat saat sakit punya ketentuan agar cepat sembuh. Selain mengikuti dosis yang dianjurkan, jangan lupa perhatikan dengan apa kita meminumnya. Yang tepat  tentunya air mineral, dan yang harus dihindari adalah seperti disebut di bawah ini:

 
1. Minuman isotonik
Hindari minum obat untuk gagal jantung dan obat-obatan hipertensi dengan minuman isotonik karena minuman ini mengandung kalium. Selain itu, kalium yang tinggi juga terdapat pada buah pisang. Kalium berguna bagi penderita hipertensi, tetapi apabila asupan kalium  berlebihan malah membahayakan si penderita.


2. Minuman berkafein
Kafein dapat menimbulkan ancaman kesehatan yang serius jika diminum dengan stimulan. Hindari meminum secangkir kopi saat sedang mengonsumsi efedrin (penekan nafsu makan), obat asma dan amfetamin. Beri jarak 2-3 jam setelah minum obat, baru minum kopi atau teh.

Kafein juga ada dalam beberapa produk minuman energi, jadi hindari juga jenis minuman tersebut saat mengonsumsi obat. Interaksi obat dengan makanan tertentu yang Anda makan dapat mempengaruhi fungsi obat yang Anda minum sehingga obat tidak bekerja sebagaimana mestinya. Interaksi ini dapat menyebabkan efek yang berbeda-beda, dari mulai peningkatan atau penurunan efektivitas obat sampai efek samping.

 
3. Susu
Beberapa obat seperti keluarga antibiotik yang mengandung tetrasiklik akan bereaksi dengan susu. Kalsium yang terdapat dalam susu akan mengikat obat atau antibiotik sehingga mencegah penyerapan obat tersebut di dalam tubuh.


4. Jus buah
Menurut penelitian Prof. David Bailey dari  Universitas Western Ontario, jus dapat mengganggu ketahanan tubuh dalam menyerap sari obat. Penelitian ini dilakukan pada sejumlah orang yang diminta meminum obat dengan air putih dan jus buah.
 
Setelah diteliti, ternyata orang yang meminum obat dengan air putih mampu menyerap kandungan obat dengan penuh. Kemudian, orang yang meminum obat dengan jus hanya mampu menyerap sebagian kandungan obat. Menurutnya, jus buah yang dapat mengurangi serapan obat adalah jus jeruk, jus apel, dan jus anggur. Sedangkan obat yang kurang terserap akibat jus tersebut adalah obat antikanker, darah tinggi, jantung, dan obat-obat antibiotik lainnya.

Hindari juga mengonsumsi jus pomegranate (delima).  Zat yang terdapat dalam jus tersebut dapat memperlambat kecepatan hati untuk memecah pengencer darah dan menyebabkan berkurangnya efeks obat. Tidak hanya itu, para pakar juga menemukan bahwa enzim di dalam jus delima dapat memecah resep obat.


5. Minuman beralkohol
Satu gelas minuman beralkohol semisal Wine yang dikonsumsi bersamaan dengan meminum obat diklaim dapat menyebakan hipertensi, jantung berdetak cepat, sakit kepala hingga serangan stroke. Nah, jika Anda masih sayang dengan nyawa Anda, jangan pernah sekalipun mencampurkan minuman ini dengan obat.